Minggu, 15 Maret 2015

Tugas Minggu 1

1. Psikoterapi dalam arti sempit adalah perawatan terhadap aspek kejiwaan seseorang. dalam Oxford English Dictionary, perkataan psychotherapy tidak tercantum, tetapi ada perkataan psychotherapeutic yang diartikan sebagai perawatan terhadap sesuatu penyakit dengan mempergunakan teknik psikologis untuk melakukan intervensi psikis. Dengan demikian perawatan melalui teknik psikoterapi adalah perawatan yang secara umum mempergunakan intervensi psikis dengan pendekatan psikologik terhadap pasien yang mengalami gangguan psikis atau hambatan kepribadian.

2. Tujuan psikoterapi dengan pendekatan psikodinamik menurut Ivey, et al (1987) adalah membuat sesuatu yang tidak sadar menjadi sesuatu yang disadari. Rekonstruksi kepribadiannya dilakukan terhadap kejadian-kejadian yang sudah lewat dan menyusus sintesis yang baru dari konflik-konflik yang lama.
    Tujuan psikoterapi dengan pendekatan psikoanalisis menurut Corey (1991) yaitu membuat sesuatu yang tidak sadar menjadi sesuatu yang disadari. membantu klien dalam menghidupkan kembali pengalaman-pengalaman yang sudah lewat dan bekerja melalui konflik-konflik yang ditekan melalui pemahaman intelektual.
    Tujuan psikoterapi lainnya adalah:
~ Perawatan akut (intervensi krisis dan stabilisasi)
~ Rehabilitasi (memperbaiki gangguan perilaku berat)
~ Pemeliharaan (pencegahan keadaan memburuk jangka panjang)
~ Restrukturisasi (meningkatkan perubahan yang terus menerus pada pasien)

    Masserman (dalam Karasu, 1984) telah melaporkan 8 parameter pengaruh dasar yang mencakup unsur-unsur lazim pada semua jenis psikoterapi. Dalam hal ini termasuk:
1. Peran sosial (martabat) psikoterapis
2. Hubungan (perekutuan terapeutik)
3. Hak
4. Retrospeksi
5. Re-edukasi
6. Rehabilitasi
7. Resosialisasi, dan
8. Rekapitulasi
    Unsur-unsur psikoterapeutik dapat dipilih untuk masing-masing pasien dan dimodifikasi dengan berlanjutnya terapi.


Daftar Pustaka

Gunarsa, Singgih D. (2007). Konseling dan Psikoterapi. Jakarta: PT BPK Gunung Mulia.
Guze, Barry dkk. (1997). Buku Saku Psikiatri. Penerbit Buku Kedokteran EGC.
Semium, Yustinus. (2006). Kesehatan Mental 3. Yogyakarta: Penerbit Kanisius.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar