Minggu, 06 Juli 2014

Perubahan Diri

Tsuraya Farah Khansa W.
17512491
2PA06



     Dalam diri setiap orang pasti memiliki sifat yang tidak disukai oleh diri mereka sendiri, termasuk saya. Ada salah satu sifat dalam diri saya yang tidak saya sukai dan ingin saya hilangkan, yaitu malas. karena sifat malas sama sekali tidak membuahkan sesuatu yang positif dan sangat merugikan diri saya sendiri dan terkadang juga merugikan orang lain.
     Dalam merubah atau menghilangkan sifat atau tingkah laku yang tidak disukai, ada beberapa tahapan yang saya lakukan untuk menghilangkan sifat malas. Yang pertama adalah meningkatkan kontrol diri. Saya harus mengkontrol diri dalam arti karena saya sudah mengetahui bahwa sifat malas adalah hal yang negatif juga merugikan diri saya maupun orang lain, maka saya akan lebih sadar dan mengurangi sedikit demi sedikit sifat malas tersebut.
     Yang kedua adalah mengatur tujuan. Biasanya jika ada hal penting yang akan saya hadapi, sifat malas itu akan hilang dengan sendirinya. Contohnya ketika akan diadakan kuis pada mata kuliah tertentu, saya akan lebih tepat waktu untuk datang ke perkuliahan daripada saat tidak ada kuis. Pada tahap ini, saya ingin berusaha untuk menganggap bahwa setiap hal yang saya hadapi adalah penting untuk mengurangi rasa malas tersebut.
     Dan tahap yang ketiga ang saya lakukan adalah menyusun konsekuensi yang efektif, yaitu ketika saya dapat mengurangi sifat malas saya, saya merasa bahwa saya dapat melakukannya dengan baik dan saya merasa bahwa saya dapat menghilakan sifat malas pada diri saya.